HARI 331 - 2 RAJA-RAJA 18
Selamat membaca, mendengarkan, merenungkan, dan melakukan firman Tuhan. Kiranya Roh Kudus senantiasa menuntun Anda dalam memahami Sabda-Nya dan memampukan Anda menjadi pelaku firman. Tuhan Yesus Memberkati.
TUGAS ANDA, BACALAH 2 RAJA-RAJA 18 (Baca Disini)
FIRMAN TUHAN 2 RAJA-RAJA PASAL 18 VERSI FIRMAN ALLAH YANG HIDUP (Baca Disini)
FIRMAN TUHAN 2 RAJA-RAJA PASAL 18 VERSI BAHASA INDONESIA MASA KINI (Baca Disini)
FIRMAN TUHAN 2 RAJA-RAJA PASAL 18 VERSI ALKITAB SUARA (Dengar Disini)
GARIS BESAR 2 RAJA-RAJA 18
Hizkia, raja Yehuda; Yerusalem dikepung oleh Sanherib.
PENJELASAN
18:5 PERCAYA KEPADA TUHAN. Setelah mengisahkan kejatuhan Samaria dan kerajaan utara, penulis melanjutkan dengan sejarah Yehuda (kerajaan selatan) dimulai dengan pemerintahan raja Hizkia yang baik. Ia dianggap salah seorang raja terbesar Yehuda karena kepercayaan dan ketergantungan nya pada Allah. Hizkia sangat mempercayai Allah, memelihara perintah-perintah Allah (ayat 3-6), dan mendorong umat itu untuk meninggalkan dosa dan kembali kepada Allah (2 Tawarikh 30:6-9). Pada permulaan pemerintahannya ia memperbaiki dan menyucikan Bait Suci, memulihkan para imam dan suku Lewi kepada pelayanannya dan menegakkan perayaan Paskah kembali. Dengan penuh semangat ia berusaha untuk membinasakan semua mezbah berhala dan bukit pengorbanan di Yehuda (ayat 4).
18:7 MEMBERONTAK KEPADA RAJA ASYUR. Pada saat ini dalam sejarah Yehuda, kerajaan selatan juga dikuasai oleh bangsa Asyur, dan diminta untuk membayar upeti tahunan. Hizkia bergabung dengan suatu komplotan internasional melawan Asyur dan menolak untuk membayar upeti. Akibat dari usaha untuk memperoleh kemerdekaan ini tercatat dalam pasal 18:13 – 19:37.
18:13 KOTA BERKUBU NEGERI YEHUDA, LALU MEREBUTNYA. Pada tahun 701 SM raja Asyur, Sanherib, membalas pemberontakan Yehuda dengan menyerbu banyak kota yang penting; catatan pribadinya menunjukkan bahwa ia berhasil merebut 46 kota berkubu. Hizkia, menyadari bahwa tidak ada harapan untuk terus berontak, menyerah kepada Sanherib, dan menghabiskan perbendaharaan Yehuda untuk membayar upeti yang diminta Asyur (ayat 14-16).
18:30 JANGANLAH HIZKIA MENGAJAK KAMU BERHARAP. Untuk alasan yang tidak diketahui, raja Asyur, Sanherib, menyerbu Yehuda kembali dengan balatentara yang besar lalu mengepung Yerusalem (ayat 17). Para panglima Asyur berusaha untuk menakuti Hizkia dan semua penduduk Yerusalem dengan melecehkan Tuhan dan mengejek kepercayaan rakyat pada-Nya. Hujatan terhadap Allah ini mengakibatkan campur tangan malaikat Tuhan sehingga 185.000 tentara Sanherib terbunuh dan Yehuda dibebaskan.
0 Response to "HARI 331 - 2 RAJA-RAJA 18"
Posting Komentar