Hari 740 - Yesaya 61
BACALAH YESAYA 61 (BACA DISINI)
BACALAH YESAYA 61 VERSI FIRMAN ALLAH YANG HIDUP (BACA DISINI)
BACALAH YESAYA 61 VERSI BAHASA INDONESIA MASA KINI (BACA DISINI)
DENGARLAH YESAYA 61 VERSI ALKITAB SUARA (DENGAR DISINI)
GARIS BESAR YESAYA 61
Kabar selamat kepada Sion.
PENJELASAN
- 61:1-3 ROH TUHAN ALLAH ADA PADA-KU. Gambaran Mesias dan pengurapan-Nya ini berhubungan dengan tugas atau pelayanan-Nya. Ketika Yesus memulai pelayanan-Nya, Ia mengutip ayat-ayat ini dan menerapkannya pada diri-Nya sendiri (Luk 4:18-19). Untuk menunaikan pelayanan-Nya, Yesus diurapi oleh Roh Kudus (bd. Yes 11:2; 42:1). Pelayanan-Nya yang terurapi mencakup(1) pemberitaan Injil kepada orang miskin, rendah hati, dan tersiksa;(2) menyembuhkan dan merawat mereka yang secara rohani dan jasmaniah sakit dan hancur hati;(3) membuka belenggu-belenggu kejahatan dan memberitakan pembebasan dari dosa dan penguasaan Iblis; dan(4) membuka mata rohani orang terhilang sehingga mereka dapat melihat terang Injil dan selamat. Tujuan empat ganda ini menandai seluruh pelayanan Yesus Kristus, dan akan terus digenapi oleh gereja selama berada di bumi.
- 61:1 ROH TUHAN ALLAH ADA PADA-KU. Ada sekilas petunjuk tentang ajaran Trinitas di dalam ayat ini: Tuhan Allah, Roh, dan Aku (yaitu Yesus; lihat cat. Mr 1:11).
- 61:2 HARI PEMBAASAN. Yesus tidak menyebutkan frasa ini ketika mengutip nubuat ini (Luk 4:18-19) karena "hari pembalasan" baru akan terjadi ketika Ia datang kembali. Hukuman terakhir atas orang fasik akan terjadi pada masa kesengsaraan besar dan ketika Kristus kembali ke bumi.
- 61:4-9 MEMBANGUN RERUNTUHAN … BERABAD-ABAD. Setelah kedatangan Kristus yang kedua pada akhir zaman, Israel akan dibangun kembali dan bangsa-bangsa lain akan bekerja di antara mereka dan menyembah Tuhan bersama mereka (ay. 5-6). Orang Israel akan berfungsi sebagai imam dan pelayan Allah, serta mengajarkan dan menyampaikan Firman Allah kepada orang lain (ay. 6).
- 61:10-11 AKU BERSUKARIA DI DALAM TUHAN. Setelah Kristus datang kembali, semua anggota kerajaan-Nya akan bersukacita. Mereka akan dikenakan "pakaian keselamatan" (yaitu: mereka akan menjadi anggota umat yang ditebus Allah) dan "jubah kebenaran" (yaitu: mereka akan hidup sesuai dengan standar-standar Allah).
0 Response to "Hari 740 - Yesaya 61"
Posting Komentar