HARI 120 - BILANGAN 3
BACALAH BILANGAN 3 (BACA DISINI)
GARIS BESAR BILANGAN 3
Orang Lewi.
PENJELASAN
Bil 3:3 IMAM-IMAM YANG DIURAPI. Tujuan pengurapan para imam ialah untuk "menahbiskan" mereka kepada pelayanan Allah.
Demikian pula, dalam PB, bilamana orang percaya diurapi oleh Roh Kudus, mereka dipisahkan dan diberi kuasa untuk melayani dan bersaksi di dalam Kerajaan Allah (Kis 1:8; 2:4).
Nama Ibrani "_Mesias_" dan nama Yunani "_Kristus_," keduanya berarti "Yang Diurapi" (lihat cat. --> Mat 1:1). Segala sesuatu yang dilakukan Kristus, telah dilakukan-Nya di bawah urapan Roh Kudus.
Bil 3:43 ANAK SULUNG LAKI-LAKI. Jumlah rendah "anak sulung laki-laki" dibandingkan dengan sekitar 600.000 orang laki-laki dalam Bil 1:46 diterangkan oleh berapa orang sebagai hanya mengacu kepada anak sulung laki-laki yang lahir di antara saat keluaran (bd. Kel 13:1-2) dengan saat sensus 13 bulan kemudian.
0 Response to "HARI 120 - BILANGAN 3"
Posting Komentar