HARI 1016 - YOHANES 19

  

BACALAH YOHANES 19 (BACA DISINI)

BACALAH YOHANES 19 VERSI FIRMAN ALLAH YANG HIDUP (BACA DISINI

BACALAH YOHANES 19 VERSI BAHASA INDONESIA MASA KINI (DISINI)


GARIS BESAR YOHANES 19
Yesus disalibkan.  

PENJELASAN
Yoh 19:11 KUASA ITU ... DIBERIKAN KEPADAMU DARI ATAS. 
Yesus mengatakan bahwa semua kuasa yang ada di muka bumi ini hanya ada sejauh hal itu diizinkan oleh Allah (bd. Dan 4:34-35; Rom 13:1). Dosa Pilatus ialah menyerah pada permintaan umum karena kegunaan politik. Dosa Israel lebih parah lagi -- mereka menolak Mesias mereka.

Yoh 19:14 KIRA-KIRA JAM DUA BELAS.
 Yohanes menyatakan bahwa pengadilan Yesus berakhir "kira-kira jam dua belas." Akan tetapi Markus mengatakan bahwa Yesus disalibkan pada "jam sembilan" (Mr 15:25). Perbedaan ini dapat dipahami jikalau kita ingat bahwa Yohanes menggunakan jam dengan perhitungan Romawi sedangkan Markus menggunakan perhitungan Palestina. Menurut perhitungan Romawi suatu hari diawali pada saat tengah malam sedangkan suatu hari Palestina pada saat matahari terbit.

Yoh 19:26 IBU, INILAH, ANAKMU. 
Bahkan dalam penderitaan menjelang kematian, Yesus memperhatikan kesejahteraan ibu-Nya. Dia menugaskan seseorang yang dikasihi-Nya (kemungkinan besar Yohanes) untuk memeliharanya. Membantu keluarga yang membutuhkan pertolongan merupakan tugas kita sampai mati. Yang ditekankan di sini adalah tanggung jawab anak terhadap orang tua yang memerlukan bantuan mereka.

Berlangganan untuk mendapatkan artikel terbaru dari kami:

Artikel Lain :

0 Response to "HARI 1016 - YOHANES 19"

Posting Komentar

CONTACT US

Untuk menghubungi Admin blog, silahkan pilih cara yang Anda sukai berikut. Kami akan langsung merespon Anda jika tidak berhalangan

icon 1 Pondok Padisari, Jl. Damai, Tamalanrea Indah, Makassar 90245

icon 2 0823-9345-xxxx

icon 3 Sabtu - Minggu, 09.00 - 18.00


×