Hari 635 - Amsal 7



BACALAH AMSAL 7 (BACA DISINI)
FIRMAN TUHAN AMSAL 7 VERSI FIRMAN ALLAH YANG HIDUP (BACA DISINI)
FIRMAN TUHAN AMSAL 7 VERSI BAHASA INDONESIA MASA KINI (BACA DISINI)
FIRMAN TUHAN AMSAL 7 VERSI ALKITAB SUARA (DENGAR DISINI)

GARIS BESAR AMSAL 7
Peringatan terhadap perempuan jalang.

PENJELASAN

- 7:1-27 BERPEGANGLAH PADA PERKATAANKU. Sekali lagi amsal memperingati terhadap kebejatan yang dilakukan atas nama kaih (ay 18), serta menekankan akibanya yang merusak. Kedursialaan seksual dapat dielakkan dengan komitmen teguh kepada segala yang dinyatakan baik dan benar oleh Allah (Ay. 1-5), dengan tidak membiarkan pikiran kita membayangkan kesenangan penuh nafsu (ay. 25), dan dengan mengetahui bahwa dosa ini mendatangkan kesusahan, penyesalan, dan kematian (ay. 26-27).

- Ketika mata kita kemasukan sebuah benda, tidak mungkin kita akan menunda-nunda waktu untuk mengeluarkan benda tersebut. Kita akan menjaga dan memelihara mata kita dengan sangat baik. Demikianlah seharusnya kita memperlakukan perintah dan ajaran Tuhan, seperti yang diperintahkan di dalam ayat 2 “Berpeganglah pada perintahku, dan engkau akan hidup; simpanlah ajaranku seperti biji matamu”.

- Orang yang memelihara perintah Allah di dalam hidupnya artinya  orang yang selalu berkaca pada Firman Tuhan di dalam setiap langkah hidupnya. Dia tidak akan membiarkan kotoran dari berbagai macam kejahatan mampir apalagi bercokol di dalam pikirannya, hatinya atau hidupnya. Tuhan juga memerintahkan untuk menambatkannya pada jari kita. Ini berarti bahwa kita harus membiarkan  FirmanNya melekat  dalam hidup kita, dan tidak terlepas dari kehidupan kita. Firman Tuhan tidak lagi menjadi sesuatu yang asing, namun telah menjiwai hidup kita begitu rupa.

Berlangganan untuk mendapatkan artikel terbaru dari kami:

0 Response to "Hari 635 - Amsal 7"

Posting Komentar

CONTACT US

Untuk menghubungi Admin blog, silahkan pilih cara yang Anda sukai berikut. Kami akan langsung merespon Anda jika tidak berhalangan

icon 1 Pondok Padisari, Jl. Damai, Tamalanrea Indah, Makassar 90245

icon 2 0823-9345-xxxx

icon 3 Sabtu - Minggu, 09.00 - 18.00


×