MEMASUKI TAHAP KEHIDUPAN YANG BARU
Yosua 5:9
5:9 Dan berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Hari ini telah Kuhapuskan cela Mesir itu dari padamu." Itulah sebabnya nama tempat itu disebut Gilgal sampai sekarang.
Dalam perjalanan kehidupan setiap orang, tidak ada yang menginginkan hidupnya hanya berhenti/sampai pada satu titik, satu tempat saja. Tetapi menginginkan level atau tahap hidup yang baru, yang lebih baik, yang lebih indah, dan yang lebih hebat. Tuhan juga menginginkan kita sebagai umat-Nya menerima itu semua. Namun, ada proses dan standar yang harus kita punyai agar kita sampai kepada Tahap Hidup Yang Baru.
Perjalanan yang telah melalui Padang Gurun, Bangsa Israel sedang bersiap untuk “masuk” ke Tanah Perjanjian, “Memasuki Tahap Yang Baru.” Bangsa itu sedang dipersiapkan agar “DAPAT” masuk ke Tanah Perjanjian, kepada tahap yang baru. Dengan mendengar dan melakukan segala yang diperintahkan Tuhan, Bangsa itu mempersiapkan diri menerima Janji Tuhan. Kita sebagai orang percaya harus dipersiapkan agar “DAPAT” masuk kepada Tahap/Level Hidup Yang Baru. Mendengar dan melakukan perintah Tuhan menjadi “Standar” yang harus dimiliki setiap kita orang percaya agar masuk kepada Tahap Hidup Yang Baru.
TINGGAL TENANG DI DALAM HADIRAT TUHAN
Pada momen ini, kita diajarkan untuk mempercayai Tuhan lebih dari kekuatan kita, lebih dari kepintaran kita, lebih dari harta dan kekuasaan kita. Menjadi naluriah manusia ketika sepertinya akan terjadi sesuatu, kesulitan datang, dan hidup seakan penuh dengan persoalan, kita menjadi gelisah dan kuatir. Tetapi Tuhan mau kita mengandalkan Dia dan percaya sepenuh hati kepada-Nya. Tinggal tenang di dalam Hadirat Tuhan menjadi bukti kita mengakui Tuhan ada bersama kita dan telah menetapkan jalan yang terbaik untuk kita.
Bangsa Israel dalam kitab Yosua 5 mengikuti apa yang Tuhan perintahkan sekalipun seolah dapat menimbulkan “Bahaya.” Mereka disunat di daerah musuh atau ketika sudah memasuki daeeah musuh. Hal ini “seperti” sebuah keanehan karena sangat berisiko. Saat disunat adalah saat dimana bangsa itu tidak berdaya dan tidak dapat berperang. Namun, ternyata Tuhan ingin mengajarkan Bangsa Israel untuk Tinggal Tenang di Dalam Hadirat Tuhan sekalipun “Sangat Dekat Dengan Bahaya.”
Sama halnya dengan kita orang percaya saat ini, Tuhan mau setiap kita Tinggal Tenang Di Dalam Hadirat Tuhan walau seolah hidup kita “sangat dekat dengan Persoalan, permasalahan, dan lain sebagainya.” Mempercayai Tuhan dengan sepenuh hati menjadi hal yang “SANGAT PENTING” untuk kita masuk kepada Tahap Hidup yang Baru.
MENINGGALKAN SEMUA MASA LALU DAN MEMULAI KEHIDUPAN YANG BARU
Saat akan memasuki kehidupan yang baru, setiap orang harus meninggalkan kehidupan yang lama/masa lalu. Tidak akan pernah dapat menyatukan masa yang baru dengan hidup yang lama menjadi indah. Memasuki tahap hidup yang baru kita harus meninggalkan/menyunat kehidupan lama kita.
Bangsa Israel disunat terlebih dahulu sebelum masuk dan menikmati Tanah Perjanjian/Tahap Hidup yang Baru. Ini menjadi “Tanda” dan peringatan bahwa mereka akan menerima Janji Tuhan dengan tindakan meninggalkan kehiudpan lama dan memulai dengan hidup yang baru, pola pikir yang baru, karakter yang baru, dan sikap Ibadah yang baru kepada Tuhan. Tahap kehidupan yang baru hanya dapat ditempati, ditinggali oleh kehidupan yang baru.
Bulan ini merupakan penghujung dari tahun 2019 dan kita akan memasuki tahun yang baru, tahun 2020. Maka kita juga akan masuk kepada tahap hidup yang baru. Mari kita tinggalkan “Cela” kehidupan yang lama dan mempersiapkan diri masuk ke tahap/level hidup yang baru. Tuhan menghapuskan “Cela Mesir” dari bangsa Israel untuk masuk ke Tanah Perjanjian. Tuhan tidak ingin Tanah Perjanjian dicemari oleh “Cela Mesir” sebab segala tempat yang dipersiapkan Tuhan harus kudus dan tidak dicemari. Biarlah hidup kita juga dibersihkan oleh Tuhan dari “Cela Hidup Lama” agar kita memasuki tahap hidup yang baru dengan Manusia yang Baru. Tuhan mempersiapkan tempat yang terbaik untuk setiap umat Tuhan yang terbaik, yang meninggalkan kehidupan lama.
0 Response to "MEMASUKI TAHAP KEHIDUPAN YANG BARU"
Posting Komentar