HARI 297 - 1 RAJA-RAJA 6
Selamat membaca, mendengarkan, merenungkan, dan melakukan firman Tuhan. Kiranya Roh Kudus senantiasa menuntun Anda dalam memahami Sabda-Nya dan memampukan Anda menjadi pelaku firman. Tuhan Yesus Memberkati.
TUGAS ANDA, 1 RAJA-RAJA 6 (Baca Disini)
FIRMAN TUHAN 1 RAJA-RAJA PASAL 6 VERSI FIRMAN ALLAH YANG HIDUP (Baca Disini)
FIRMAN TUHAN 1 RAJA-RAJA PASAL 6 VERSI BAHASA INDONESIA MASA KINI (Baca Disini)
FIRMAN TUHAN 1 RAJA-RAJA PASAL 6 VERSI ALKITAB SUARA (Dengar Disini)
GARIS BESAR 1 RAJA-RAJA 6
Salomo mendirikan Bait Suci.
PENJELASAN
6:1 TAHUN KEEMPAT RATUS DELAPAN PULUH SESUDAH. Ayat ini sangat penting untuk menentukan tanggal keluarnya Israel dari Mesir. Salomo mulai membangun Bait Suci sekitar tahun 966 SM; tanggal ini ditetapkan dengan cara menggabungkan data alkitabiah dengan catatan kronologis Asyur. peristiwa Keluaran terjadi 480 tahun sebelum tahun tersebut di atas, sehingga peristiwa keluaran terjadi sekitar tahun 1446 SM (Kis 13:19-20).
6:2 RUMAH ... BAGI TUHAN. Bait Suci, yang menyimpan tabut perjanjian (Kel 25:16), melambangkan sifat Allah dan kehadiran-Nya di tengah umat-Nya. Bait Suci menyampaikan kebenaran bahwa Allah ingin hadir di tengah-tengah umat-Nya. Bait itu merupakan tanda dan janji yang tampak dari hubungan perjanjian antara Allah dengan umat-Nya (Kel 29:45-46), dan dibangun agar Nama Allah dapat tinggal di situ. Nama Allah adalah “kudus” (Im 20:3). Jadi, Allah ingin dikenal dan disembah oleh Israel sebagai Yang Kudus dan Yang Menguduskan umat-Nya.
Ketika kita menikmati kemegahan sebuah gedung dengan gaya arsitektur yang menakjubkan, kita akan mengagumi keindahan dan detail bangunan tersebut. Pembangunan Bait Suci selain sebagai tempat ibadah dan mempersembahkan kurban bagi bangsa Israel, juga dimaksudkan untuk membangkitkan perasaan terpesona terhadap kemegahan dan kemuliaan Bait Suci. Namun fokus bangsa Israel tidak tepat jika hanya diarahkan pada kemegahan Bait Suci. Ada sesuatu yang jauh lebih penting berkaitan dengan pembangunan Bait Suci, yakni datangnya firman Tuhan kepada Salomo (11-13).
0 Response to "HARI 297 - 1 RAJA-RAJA 6"
Posting Komentar