HARI 80 - KELUARAN 30


TUGAS ANDA, BACALAH KELUARAN 30 (Baca Disini)

GARIS BESAR KELUARAN 30
Mengenai mezbah pembakaran ukupan, uang pendamaian, minyak urapan yang kudus, dan ukupan yang kudus.

PENJELASAN

Pembakaran ukupan ini melambangkan penyembahan dan doa yang terus-menerus dari umat Allah (ayat 8; Mzm 141; Luk 1:10; Wahyu 8:3-4; Wahyu 5:8). Mezbah pembakaran ukupan dapat di najiskan (ayat 9), yang menunjukkan bahwa doa yang tidak di panjatkan untuk kemuliaan Allah atau tidak dengan hati yang kudus, tidak diterima oleh Tuhan.

30:10 PENDAMAIAN. Istilah “pendamaian” (Ibrani: Kippurim, dari kaphar yang artinya “menutupi”) mengandung gagasan menutup dosa dengan memberikan pembayaran yang setara (yaitu, sebuah “tebusan”), sehingga telah dibayarkan pengganti kerugian yang memadai karena pelanggaran yang dibuat.

Perlunya pendamaian timbul dari kenyataan bahwa dosa-dosa Israel (Imamat 16:30), apabila tidak didamaikan, akan menjadikan mereka sasaran murka Allah. Jadi, tujuan Hari Pendamaian ialah menyediakan suatu korban yang meliputi semua dosa yang mungkin tidak didamaikan oleh korban-korban setahun yang lalu. Dengan demikian umat Israel akan disucikan dari dosa-dosa mereka tahun lalu, mengalihkan murka Allah terhadap mereka, dan memelihara persekutuan dengan Allah.

Berlangganan untuk mendapatkan artikel terbaru dari kami:

0 Response to "HARI 80 - KELUARAN 30"

Posting Komentar

CONTACT US

Untuk menghubungi Admin blog, silahkan pilih cara yang Anda sukai berikut. Kami akan langsung merespon Anda jika tidak berhalangan

icon 1 Pondok Padisari, Jl. Damai, Tamalanrea Indah, Makassar 90245

icon 2 0823-9345-xxxx

icon 3 Sabtu - Minggu, 09.00 - 18.00


×